Ini Tips Memilih Bahan Kaos Di Grosir Kaos Polos

Bila Anda ingin memilih bahan kaos yang berkualias, Anda tidak bisa melihatnya dari segi harga. Faktanya bila Anda mendatangi toko grosir kaos polos, Anda akan menemukan banyak jenis kain kaos. Tentunya dengan rentang harga yang berbeda pula. Berikut ini akan dijelaskan bagaiana tips memilih bahan kaos yang bagus.

grosir kasos polos

Tips Memilih Bahan Kaos Yang Bagus

Bagi Anda penggemar baju kaos tentunya akan sangat bahagia bila melihat berbagai jenis kaos yang ada di grosir kaos polos. Biasanya merka memilikibanyak kaos dari berbagai bahan. Mulai dari bahan Polyester, Cotton, CVC (Chief Value Cotton), hingga bahan TC (Tetoron Cotton). Lantas bagaimana memilih bahan kaos yang bagus dan nyaman saat dikenakan? Simak beberapa tipsnya berikut ini.

1. Pastikan Jenis Bahan Yang digunakan

Bahan kaos yang nyaman digunakan diantaranya adalah bahan Cotton Combed. Selain itu ada juga bahan Cotton Bamboo atau Cotton Modal dan US Pima Cotton yang tak kalah nyamannya saat dikenakan. Serta dapat menyerap keringat dengan baik sekaligus tidak menimbulkan iritasi di kulit. Oleh karena itu pastikan Anda mengatakan kepada penjual bahan kaos apa yang ingin Anda beli.

2. Memastikan Karakteristik Bahan

Langkah selanjutnya yang dapat Anda lakukan sebelum memutuskan untuk membeli baju kaos yaitu dengan merabanya. Bahan kaos yang bagus dapat dirasakan dengan menyentuhnya. Jika Anda merasa bahannya dingin atau adem di kulit, juga memiliki karakteristik yang lembut, maka bisa dipastikan bahan tersebut akan nyaman ketika dipakai.

3. Pertimbangkan Penyusutan Bahan

Jika Anda terbiasa membeli kaos dengan ukuran yang pas di badan, maka sebaiknya pertimbangkan pula kemungkinan penyusutan bahan. Anda pasti tidak mau merasa kegerahan dan terlihat seperti lontong karena kaos Anda menyusut bukan? Namun pada umumnya kaos yang menggunakan bahan Cotton yang bagus tidak akan banyak menyusut. Meskipun ada biasanya penyusutan hanya kurang dari 7%.

4. Pertimbangkan Warna Kaos Yang Dipilih

Apakah Anda pernah mengalami kaos kesayangan luntur ketika di cuci? Tentunya ini sangat mengesalkan. Belum lagi bila lunturannya mengenai pakaian lainnya. Oleh karena itu pastikan kaos yang akan Anda beli tersebut memiliki warna yang awet dan tidak luntur meski dicuci berulang kali. Umumnya kaos dengan warna pekat atau warna bold yang sangat mudah luntur, seperti Biru, Merah, Hitam, dan Navy.

5. Perhatikan Kerapihan Jahitan Dan Ukuran Benang Yang Digunakan

Tips selanjutnya adalah dengan memperhatikan detil jahitan pada pinggiran kaos. Apakah rapi? Apakah ada benang jahitan yang terlepas? Selain itu perhatikan juga ukuran benang yang digunakan. Karena ukuran benang ini akan menentukan ketebalan dari kaos tersebut. Misalnya kaos yang menggunakan benang 20s, akan lebih tebal bila dibandingkan dengan kaos yang memakai benang 30s.

Itu tadi beberapa tips memilih bahan kaos yang dapat Anda pertimbangkan sebelum memutuskan untuk membeli sebuah baju kaos. Selain itu sebagai referensi, Anda juga dapat mengakses https://polos.co.id/ untuk melihat berbagai kaos dengan beragam jenis bahan. Semoga bermanfaat.