Samsung Resmi Rilis Galaxy M30 Dengan Tiga Kamera Belakang dan Layar Super AMOLED

Galaxy M30

Samsung kembali menambah jajaran smartphone Galaxy M series dengan resmi merilis Galaxy M30 dalam sebuah acara peluncuran yang digelar di India belum lama ini.

Galaxy M30 hadir dengan sejumlah peningkatan spesifikasi dibandingkan dengan generasi sebelumnya, Galaxy M20 yang dirilis akhir Januari lalu.

Baca juga:

Dari, segi desain, Galaxy M30 mengusung desain layar “Infinity-U” berukuran 6,4 inchi beresolusi Full HD+ (1080 x 2340 pixel). Berbeda dengan generasi sebelumnya, kini layar Galaxy M30 menggunakan panel andalan Samsung, yakni Super AMOLED.

Selain itu, layar Galaxy M30 juga dilengkapi notch waterdrop yang memuat kamera selfie beresolusi 16 MP (f/2.0) dan terintegrasi Face Unlock. Beralih ke bagian belakang terdapat pula sensor fingerprint sebagai fitur keamanan tambahan.

Hal menarik lainnya dari Galaxy M30 yaitu smartphone kelas menengah ini telah dilengkapi dengan tiga kamera belakang yang masing-masing memiliki konfigurasi lensa telephoto 13 MP (f/1.9), wide-angle 5 MP (f/2.2), dan depth sensor 5 MP.

Galaxy M30

Untuk performanya, Galaxy M30 menggunakan prosesor Exynos 7904 octa-core, RAM 4GB / 6GB, dan memori internal 64GB / 128GB serta masih dapat diekspansi dengan dukungan slot microSD hingga 512GB.

Galaxy M30 berjalan pada sistem operasi Android 8.1 Oreo dengan antarmuka Samsung Experience UI 9.5 serta ditopang oleh baterai berkapasitas jumbo, yakni sebesar 5000 mAh dengan dukungan fast charging 15W.

Dukungan fitur lainnya dari Galaxy M30 ini diantaranya port jack audio 3.5 mm, dual 4G VoLTE, Wi-Fi 802.11 b/g/n, Bluetooth 5.0, GPS + GLONASS, dan audio Dolby Atmos.

Bicara soal harga, Galaxy M30 varian 4GB/64GB dibanderol seharga 14999 Rupee atau sekitar Rp 3 jutaan, sedangkan varian 6GB/128GB dibanderol seharga 17999 Rupee atau sekitar Rp 3,5 jutaan.

Smartphone ini akan dijual di India terlebih dahulu, setelah itu baru tersedia secara global mulai pertengahan Maret ini.

UPDATE: Galaxy M30 resmi hadir di Indonesia. Baca artikel selengkapnya disini.

Add a Comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *